SMI Big Sister – Dian Ekawati Suryaman

Mbak Dian Ekawati Suryaman atau yang lebih sering disapa Mbak Ayang, member komunitas Single Moms Indonesia (SMI) yang sudah menjadi salah satu Big Sister dari program SMI Sisterhood. Seorang ibu dua orang putri yang mulai beranjak remaja. Berbagi cerita inspiratif mengenai perjalanan panjangnya memilih pulang kembali ke kampung halaman setelah menjadi single mom.

Mbak Ayang memutuskan menggugat cerai suaminya untuk mengakhiri rumah tangga yang menurutnya dirasa semakin tidak kondusif bagi ia dan anak-anaknya. Butuh waktu dua tahun buat yang Mba Ayang menyelesaikan semua proses perceraiannya.

SMI Big Sister - Dian Ekawati Suryaman

Memulai Kehidupan Sebagai Single Mom hingga menjadi big sister di smi.

Perjalanan sebagai single mom dimulai, masalah pertama datang dari anak-anak yang mempertanyakan keputusan Mbak Ayang. Sebuah keputusan yang membuat mereka kehilangan sosok ayah dan semua fasilitas yang selama ini didapatkannya. Setelah memberi kesempatan dan mengakomodir semua pertanyaan anak anaknya, Mbak Ayang membangun komunikasi yang natural. Dia mencoba memilih kata kata yang positif dan menekan keras ego untuk tidak menyalahkan pihak manapun, terutama ayah mereka. Anak anak diberikan pilihan tanpa paksaan, dibiasakan berpikir logis dan mengutamakan prioritas.

Dengan berjalannya waktu anak anaknya menyadari bahwa hidup mereka baik-baik saja, walaupun tidak lagi bersama dengan ayahnya. Bagi Mbak Ayang, perceraian merupakan pilihan terbaik ketika tidak lagi dirasakan kebahagiaan dan kedamaian di dalam rumah tangganya.

Berani memilih dan mengambil keputusan dengan segala konsekuensinya membuat Mbak Ayang menanamkan keyakinan bahwa di balik kesulitan pasti ada kemudahan. Mba Ayang memilih fokus pada solusi bagaimana cara mencapai tujuan dengan mencari circle yang baik dan mendukung agar ia bisa terus berkembang. Menjalani hidup dengan bersyukur dan tidak menghabiskan waktu untuk mengurus hal hal yang tidak penting.

Pribadinya yang terus bertumbuh membuatnya mampu untuk menjadi Big Sister di Komunitas Single Moms Indonesia. Berperan aktif dalam membantu single mom yang lainnya untuk berpulih.

Keyakinan Dan Optimisme Sebagai Single Mom.

Dengan memegang prinsip “aku bisa” membuat mbak Ayang terus berusaha sebaik mungkin dan membiarkan orang lain menilai tidak sempurna, nanti Tuhan yang akan menyempurnakannya. Tinggal di kota kecil yang mempunyai kontrol sosial lebih ketat dijadikan benteng oleh Mbak Ayang untuk lebih mawas diri. Beliau sadar tindakan apapun yang ia dilakukan akan membawa nama baik anak dan keluarganya.

Tantangan yang kini dihadapi Mbak Ayang tentang hubungan anak anak dengan ayah mereka yang semakin menjauh. Menanggapi situasi seperti ini menurut Mbak Ayang bahwa co-parenting merupakan hal penting dan harus diusahakan tetapi tidak perlu dipaksakan. Co-parenting memerlukan kesadaran kedua belah pihak untuk sepakat bekerjasama dalam proses pertumbuhan anak.

Tetap berpikir positif dan mempunyai motto “Let’s enjoy our life” membuat mbak Ayang tetap tenang dan terus bersyukur dalam situasi dan kondisi apapun. Ibu yang bahagia akan memberikan vibes positive bagi anak anak dan sekelilingnya untuk ikut menjadi bahagia.

Begitulah Mbak Ayang memaknai setiap perjalanan hidupnya, bahwa ia akan tetap terus bertumbuh menjadi pribadi yang lebih baik lagi bagi anak anaknya.

Editor & Ilustrator : Ans

==================================================

Tentang penulis

Susi Bahrie

 

 

 

 

 

 

 

Susilawati

Lahir di Lampung 25 Oktober 1976, alumni Teknik Industri dari salah satu Universitas di Kota Bandung, Jawa Barat. Susi, nama panggilannya, penyuka warna coklat, hobby membaca, olahraga beladiri, travelling dan berorganisasi. Seorang ibu tunggal dari seorang putra yang menginjak fase remaja, menyempatkan belajar literasi di sela sela kesibukan bekerja di salah satu klinik kesehatan hewan.

Life is a journey cara dia menjalani kehidupannya dan memegang motto ‘Apapun diri anda jadilah hebat.’

Spread the love

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *