7 Hal yang Bisa Kita Lakukan Untuk Meraih Impian!

Bersiap Menyambut Infinite Possibilities – Impian tanpa batas

Sesuai dengan tema Ulang Tahun Single Moms Indonesia, tahun ini yaitu: “Infinite Possibilities” atau kesempatan tanpa batas, hari ini saya akan membagikan beberapa tips untuk mempersiapkan diri kita menggapai impian tanpa batas sebagai Ibu Tunggal.

7 Hal yang Bisa Kita Lakukan Untuk Meraih Impian!

7 Hal yang bisa dilakukan untuk meraih impian

1. Be Confident and Positive (Percaya Diri dan Berpikirlah Positif)

Dua hal ini adalah ‘tulang punggung’ untuk meraih impian-impian kita. Semakin positif pola pikir kita, maka semakin besar pun peluang untuk menggapai kesuksesan dan mewujudkan impian itu sendiri. Menurut Law of Attraction (Hukum Tarik Menarik), apa yang kita pancarkan akan kembali pada diri kita sendiri. Jadi kalau kita bisa memilih untuk berpikir lebih positif, lebih menghargai dan mencintai diri seniri maka kita akan mulai menarik orang-orang dan kondisi-kondisi yang punya potensi untuk membawa kebaikan.

Coba bayangkan, kalau kita terus-terusan merasa sedih dan frustrasi, pasti kita juga nggak akan bisa berpikir dengan jernih, pasti nggak fokus kan? Kita justru membatasi potensi diri kalau kita terus-terusan minder. Orang-orang yang sukses di dunia ini memilih untuk mengelilingi dirinya dengan orang-orang yang positif dan bahagia. Jadi yuk, mulai untuk lebih percaya diri dan hargai semua hal sekecil apa pun itu!

2. Focus Forward & Visualize Your Dream (Fokus Pada Masa Depan & Visualisasikan Impian Kita)

Lebih gampang (dan sering!) rasanya untuk merasa patah semangat kalau melihat bagaimana kita harus meraih impian-impian yang tampak mustahil. Apalagi kalau kita sedang dihadapkan dengan tantangan. Ini lah sebabnya kenapa penting banget buat kita untuk fokus dan memvisualisasikan impian kita setiap hari. Impian kita tidak mungkin jadi nyata hanya dalam semalam! Kita bukan Roro Jonggrang ya Mamos!

Tapi kalau kita mengubah pola pikir kita untuk fokus pada masa depan dan kita bisa memvisualisasikan impian kita maka alam bawah sadar kita pun akan bergerak maju. Bayangkan betapa indahnya kesempatan-kesempatan yang bisa hadir dalam hidup kita. Bayangkan bagaimana indahnya jika impian kita menjadi kenyataan. Intinya, selaraskan rasa di diri kita dengan rasa yang nanti akan hadir saat impian kita jadi nyata.

Kalau kita bisa melakukan ini, perjalanan meraih impian itu akan terasa lebih ringan. Vibrasi kita akan lebih positif dan akan menarik yang positif juga. Dengan mengadopsi pola pikir seperti ini otomatis kita juga akan terinspirasi untuk mengambil tindakan-tindakan yang membawa kita semakin dekat dengan impian-impian kita itu. Kalau kita ngeluh melulu, marah-marah terus…impian kita akan terasa semakin jauh dan mustahil untuk jadi kenyataan.

3. MAKE EVERY STEPS FUN (JANGAN LUPA BERGEMBIRA!)

Kebanyakan dari kita diajarkan dari kecil kalau kita harus bekerja super keras.

Kerja, kerja, kerja…tipes!

Tapi pada kenyataannya orang yang sukses meraih impian-impiannya adalah mereka yang juga bersenang-senang dan bergembira melakukan prosesnya. Kalau kita melakukan sesuatu dari hati, maka percaya lah kita juga akan merasa lebih bahagia. Saat kita lebih bahagia, kita akan lebih terinspirasi. Cari lah hal-hal yang membuat kita bahagia dan fokus. Saat kita melepaskan pemahaman bahwa kesuksesan itu harus dilakukan dengan susah payah, kita akan merasa lebih plong, lega dan bisa bekerja dengan gembira. Kita akan punya tenaga lebih untuk menggapai impian karena kita melakukannya dengan hati yang bahagia.

4. Break Down Your Plans Into Little Pieces (Bikin Perencanaan Skala Kecil)

Punya impian besar memang bisa terasa ‘menakutkan’ apalagi di awal-awal. Biasanya ada banyak “PR” yang harus kita lakukan dan itu bisa bikin kita merasa kewalahan. Nah, dengan membagi “PR” ini menjadi skala kecil, kita bisa mencegah kita patah semangat sebelum memulainya. Coba tulis di jurnal atau di computer dan tuliskan apa yang ingin kita capai. Lalu kemudian tuliskan langkah-langkah apa yang perlu kita lakukan untuk mencapai impian itu. Ini adalah topik “PR” kita.

Setelah dituliskan, kita bisa membaginya lagi dengan lebih detail. Ini adalah ‘sub-judul’ dari langkah aksi yang perlu kita lakukan. Contohnya: Kita ingin menerbitkan buku. Salah satu contoh topik yang perlu dikerjakan adalah “Memilih Cover Buku”. Tugas yang perlu dilakukan misalnya: konsep, mencari illustrator, mengirimkan contoh tulisan ke illustrator, dll. Setiap tugas ini adalah bagian kecil dari langkah aksi yang nyata dan perlu kita lakukan. Walau pun kita hanya melakukan satu atau dua hal setiap hari, paling tidak kita bisa merasa positif karena kita sedang melangkah kea rah yang tepat untuk mewujudkan impian-impian kita.

5. Don’t Listen To Negative People (Tutup Telinga!)

Sering kali saat kita punya impian besar dan sudah bersikap positif pasti ada aja orang lain yang meragukan kemampuan kita dan berusaha mematahkan impian-impian kita dengan sikap negative mereka. Bisa aja mereka bilang “Ah, nggak mungkin lah jangan mimpi ketinggian. Buang-buang waktu aja kamu!”

Banyak orang mematikan impian mereka karena mereka tidak percaya dengan kemampuan dirinya sendiri dan mereka menebar sisi negative ini ke orang lain. Jangan dengarkan orang-orang seperti ini! Kalau kamu merasa di dalam hatimu yang paling dalam, bahwa impian ini bisa terwujud dan kamu bertekad meraihnya, maka kamu BISA! Ingatlah, Semesta menyediakan kelimpahan tanpa batas untuk semua orang! Semesta dan Tuhan akan menghantarkan impian ini untuk mereka yang percaya, yang yakin bahwa ada kesempatan tanpa batas di luar sana. Ini juga salah satu prinsip Law of Attraction (Hukum Tarik Menarik) jadi jagalah mimpi-mimpimu dan jangan mendengarkan orang-orang yang meragukanmu! Kelilingi dirimu dengan orang-orang positif yang mendukung!

6. Find Wise Help and Loving Support (CARI MENTOR & DUKUNGAN)

Di sini lain kita juga perlu dukungan juga nasihat dari orang-orang positif yang kita kagumi atau dari mereka yang bisa jadi mentor. Kelilingi dirimu dengan teman-teman, mentor dan guru yang punya sikap positif. Cari lah bimbingan dari mereka yang sudah sukses meraih impiannya atau dengan mereka yang juga sedang mengejar impian dengan positif. Jadikan mereka sebagai inspirasi. Mereka bisa memberikan masukan yang konstruktif dan menyemangati. Cari lingkaran baru yang lebih positif. 

7. Take Necessary Risks That Feel Right (Jangan Takut untuk Ambil Resiko)

Berani lah mengambil resiko yang terasa benar! Akan ada masanya dimana kita ragu dan nggak tahu harus mengambil keputusan. Sadarilah bahwa terkadang kita harus berani mengambil keputusan dan resiko besar untuk maju dan menggapai impian-impian kita. Akan selalu ada resiko tapi yang paling penting adalah kenali diri kita secara untuh agar kita punya keberanian mengambil resiko yang tepat dan yang terasa benar. Resiko-resiko yang akan menghantarkan kita kejalan yang tepat akan terasa istimewa. Akan ada perasaan ‘tenang’ di dalam hati kita jika kita benar-benar bisa mendengarkan suara hati. It will feel just right!

Jika perasaan kita nggak enak, maka dengarkan perasaan itu karena ini adalah ‘rambu-rambu’ yang dikirikan Semesta yang bisa menjadi kompas kita dalam mengambi keputusan. Jadi ketika kita dihadapkan dengan kesempatan yang terasa ‘benar’ dan datang dalam hidup kita dari orang-orang yang kita tahu punya history yang baik silakan mengambil kesempatan tersebut. Karena bisa saja keputusan ini akan membuka pintu lebih besar yang membawa kita menggapai impian!

Kamu layak menggapai semua impianmu dan kamu berhak untuk bahagia!

Selamat meraih impian!

Spread the love

1 thought on “7 Hal yang Bisa Kita Lakukan Untuk Meraih Impian!

  1. Pingback: Menjaga Api Resolusi Tahun Baru - Single Moms Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *